Sensus Doloksaribu: 5 Cara Mudah Mengusir Tikus di Rumah tanpa Ribet

News94 Dilihat

Tikus adalah hama untuk manusia baik itu di pesawahan, perkebunan, ataupun perumahan. Maka dari itu, tikus selalu diburu dan Anda berusaha mencari cara mudah mengusir tikus di rumah agar hunian sehat dan nyaman.

5 Cara Mudah Mengusir Tikus di Rumah

Anda pastinya sudah bosan dengan kehadiran tikus di rumah. Oleh karena itu, Anda harus tahu cara mudah mengusir tikus di rumah seperti berikut:

Memelihra Kucing

Anda mungkin senang memelihara kucing karena binatang peliharaan ini termasuk imut dan lucu. Apa lagi anak-anak sangat menyukai kucing. Selain sebagai peliharaan, bagi mereka kucing bisa dijadikan sebagai teman bermain. Cara merawat kucing juga cukup mudah tinggal diberi pakan dan diperhatikan kebersihan kandangnya.

Kucing adalah salah satu hewan yang dianggap sebagai musuh dari tikus. Sebab itulah, manusia banyak memelihara kucing. Salah satu tujunnya sebagai penangkap tikus alami. Dengan adanya kucing maka populasi tikus yang ada di rumah menjadi terkontrol bahkan menghilang karena takut dengan kucing.

Menggunakan Minyak Essensial

Minyak essensial biasanya berguna untuk mengharumkan dan menyegarkan ruangan. Ternyata tikus tidak menyukai aroma kuat dari peppermint dan cengkeh sehingga bisa dijadikan sebagai pengusir tikus.

Cara mudah mengusir tikus di rumah yaitu dengan memasukan minyak essensial oil ke dalam diffuser. Aroma tersebut akan menyebar ke seluruh ruangan melalui udara dan berguna untuk mengusir tikus.

Anda juga bisa mencelupkan kapas atau kain pada minyak essensil ini kemudian menyimpannya pada titik-titik yang tikus sering lewati. Selain itu, Anda juga harus membersihkan rumah agar cara ini efektif.

Pakai Perangkap Tikus

Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan alat perangkap tikus yang banyak beredar di pasaran. Perangkap ini memang sangat efektif untuk menangkap tikus secara alami.

Anda bisa meletkan perangkap tersebut di daerah yang sering dilalui oleh tikus. Biasnya tikus suka melewati pojok-pojok rumah dan di daerah dapur karena banyak makanan yang bisa dia ambil.

Simpan makanan yang disukai tikus ke dalam perangkap agar dia tertarik masuk pada alat tersebut. Anda bisa memeriksa perangkap keesokan harinya dan tikus pun tidak mampu berkutik berada di dalamnya.

Gunakan masker dan sarung tangan saat membuang tikus. Hindari untuk menyentuh tikus secara langsung dan harus memaki sarung tangan.

Buat Perangkap Tikus Sendiri

Cara mudah mengusir tikus di rumah dengan membuat perangkap sendiri memakai peralatan rumah tangga bekas. Alat-alat tersebut misalnya papan triplek, ember, dan perekat.

Caranya yaitu oleskan lem perekat di bagian atas papan atau salah satu bagian sisi ember. Simpan makanan untuk menarik tikus memasuki tempat tersebut. Tikus yang tergiur dengan makanan akan menempel pada lem perekat.

Pakai Racun Tikus

Cara terakhir mengusir tikus yakni dengan memakai racun tikus. Zaman sekarang racun ini mempunyai aroma yang disukai tikus. Sampai akhirnya tikus mati satu persatu tanpa mengeluarkan bau.

Anda bisa meletkan racun tersebut pada daerah yang sering dikunjungi tikus. Namun jangan lupa untuk memberi alads pada racun tersebut dan ditempatkan jauh dari jangkauan anak-anak.

Namun kelemahan dari racun ini menyebabkn tikus mati di mana saja. Bahkan ditempat yang sulit dijangkau seperti atap rumah.

Tikus merupakan hewan pengganggu yang ada di rumah. Dia suka mengambil berbagai mkanan yang ada di dapur baik dari tempat sampah atau tempat makanan yang masih bersih. Tikus juga bisa merusak rumah dengan cara menggigit kayu-kayunya sehiingga kehadirannya tidak disukai manusia. Oleh sebab itu, Anda harus tahu cara mudah mengusir tikus di rumah tanpa ribet. (Sensus Doloksaribu)

Komentar