AdvoKAI Luwu Timur Punya Nakhoda Baru, Mukhtar Bertekad Majukan AdvoKAI

Hukrim85 Dilihat

AdvoKAI Luwu Timur Punya Nakhoda Baru, Mukhtar Bertekad Majukan AdvoKAI

CLS NEWS CO id — Luwu Timur, Sulawesi Selatan – Kongres Advokat Indonesia (AdvoKAI) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Luwu Timur resmi memiliki nahkoda baru. Mukhtar, SE, SH, MH, dilantik sebagai Presidium AdvoKAI DPC Luwu Timur dalam acara yang berlangsung hikmad dan penuh keakraban di Kafe Mangkutana, Luwu Timur, Rabu (23/10/2024).

Mukhtar terpilih secara aklamasi dalam konfrensi cabang luar biasa (konfercablub) untuk mengganti kedudukan adv. Ronal yang tidak dapat melanjutkan kepemimpinannya karena telah diberhentikan oleh DPD KAI SULSEL.

Dalam Konfercablub Adv. Mukhtar, SE, SH telah dilantik oleh Syamsuddin Hamid, SH selaku wakil ketua bidang organisasi DPD SULSEL yang juga merupakan Presidium Dewan Pimpinan Daerah (DPD) AdvoKAI Sulawesi Selatan dihadapan Presidium DPP KAI dan para advokat peserta Kongres.

Dalam sambutannya, Syamsuddin Hamid, SH menekankan peranan DPC KAI di Luwu Timur dalam mengatur para advokat dapat memberikan layanan hukum yang berkualitas kepada masyarakat Luwu Timur.

“Saya berharap AdvoKAI Lutim dapat menjadi mitra bagi masyarakat dalam mendapatkan akses keadilan dan perlindungan hukum. AdvoKAI memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas dan etika profesi advokat di Luwu Timur,” ujar Syamsuddin.

Sementara itu, ISRA menyampaikan perlunya para advokat KAI memahami profesinya sebagai officium mobile sehingga harus meningkatkan kemampuan penguasaan terhadap materi hukum khusunya hukum acara sehingga memiliki kredibilitas dalam berhadapan dengan para penegak hukum lainnya. Isra berharap para advokat KAI bisa lebih mengambil peran penting di bawah kepemimpinan Mukhtar dan membawa advokai DPC Luwu Timur lebih baik lagi

“Dengan menjalankan tugas pokok dan fungsi, AdvoKAI DPC Luwu Timur diharapkan dapat semakin berkontribusi dalam mewujudkan masyarakat yang adil, beradab, dan sejahtera,” imbuh ISRA.

Dalam kesempatan itu, Mukhtar, kepada wartawan, menyatakan komitmennya untuk memajukan AdvoKAI Lutim dan menjadi garda terdepan dalam memberikan layanan hukum yang berkualitas bagi masyarakat secara luas.

“Tentu sudah menjadi kewajiban kami untuk memberikan layanan hukum yang berkualitas dan terbaik pastinya,” ucap Mukhtar.

Ia menceritakan bagaimana perjalanan AdvoKAI Lutim yang semula cuma beranggotakan 1 orang sekarang sudah bertambah menjadi 7 orang dalam kurun waktu yang tidak terlalu lama. Itu semua berkat ketekunan dan komitmen yang begitu dalam memajukan AdvoKAI.(*/Tim CLS News.CO.id)

Komentar