Olehnya itu, Ketua Tim Pemenangan ‘BISA’ Karemuddin kembali imbaukan kepada seluruh tim pemenangan, pendukung maupun simpatisan dan militan paslon Indah – Suaib untuk tidak melakukan pengerahan massa secara berlebihan.
“Sama seperti waktu lalu, bahwa antusiasme kita sangat besar untuk mengawal kandidat kita ke KPU guna melaju kesetiap tahapan.Namun karena ada alasan tertentu, kita harus urungkan,” terang Karemuddin, Rabu (23/9/2020)
Lebih lanjut ia jelaskan bahwa saat ini daerah kita masih berduka akibat bencana banjir bandang, dan sementara pandemi covid 19 juga masih menimbulkan kekhawatiran yang luar biasa.
“Untuk itu, tahapan pengundian nomor kandidat kita di KPU besok, saya imbaukan kepada semua saudara saudaraku untuk tidak mengerahkan massa secara berlebihan, tak perlu ada konvoi besar besaran,” jelas Ketua PAN Lutra itu.
“Keselamatan dan keamanan masyarakat jauh lebih penting dari pada pilkada. Jangan karena pilkada kita lupa dengan bencana Covid 19 yang melanda dan bisa mengancam keselamatan kita, jadi jangan ada arak arakan, ikuti protokol kesehatan,” tambahnya.
“Dan sebelumnya, kami kembali ucapkan terimakasih tak terhingga atas segala dukungan masyarakat terhadap BISA. Semoga semangat juang kita untuk menjadikan Luwu Utara bangkit untuk maju BISA lebih ditingkatkan lagi,” tutupnya.(*)
Komentar